04 March 2011

Muda di Usia 30+

Memasuki usia 30 tahun, tidak selalu berarti penampilan tampak tua. Dengan riasan yang tepat Anda pun bisa terlihat cerah, segar dan lebih muda.
Dasar Riasan
Pilih dasar riasan seperti alas bedak atau foundation  bertesktur creamy  yang ringan dengan kandungan tabir surya SPF 15. Jangan memakai alas bedak dengan jenis matte  karena akan membuat kulit wajah tampak kering sehingga kerutan di sekitar dahi, mata dan bibir akan tampak jelas terlihat. Pilih yang senada dengan warna kulit.

Perona Pipi  
Perona pipi atau blush on  bisa membantu wajah terlihat segar berseri, karena itu pilihlah perona pipi dengan tekstur bubuk dan hindari yang berjenis creamy  atau padat karena sukar untuk diaplikasikan. Gunakan kuas dengan ukuran besar dengan arah berawal dari puncak pipi ke arah telinga sambil dibaurkan. Untuk Anda yang memiliki jenis kulit berwarna kuning atau kecokelatan, perona pipi bernuansa pink kecokelatan, peach dan baby pink cocok untuk diaplikasikan.

Eyeliner
Salah satu cara agar mata terlihat besar dan segar adalah dengan penggunaan eyeliner , gunakan eyeliner  pensil dengan warna cokelat atau hitam, atau eyeliner  cair bernuansa cokelat tua. Gunakan pada bagian atas mata secara tipis-tipis. Hindari memakai eyeliner  melewati garis mata hingga ke atas karena akan membuat tampilaan wajah terlihat lebih tua. Untuk tampilan pesta malam hari baurkan eyeliner  di garis mata bagian atas sedikit tebal hingga ujung mata padukan dengan perona mata tipis.

Perona  Mata
Memakai perona mata atau eyeshadow  adalah salah satu upaya untuk mempercantik mata, tapi tidak semua warna eyeshadow  cocok untuk mata wanita yang sudah memasuki umur 30. Hindari warna bernuansa terang seperti pink, hijau, biru. Gunakan warna-warna netral seperti cokelat muda dan krem tapi bila ingin terlihat lebih berwarna dan segar pilih warna yang terang basic  seperti jingga dan peach lalu baurkan dengan warna netral.

Alis Mata  
Seiring bertambahnya usia, bulu alis mata pun semakin tipis untuk mengatasinya gunakan pensil alis dengan nuansa warna cokelat atau cokelat tua. Untuk hasil yang alami, Anda pun bisa membentuk alis dengan bantuan perona mata warna cokelat tua dengan bantuan kuas alis.

Lipstik
Tinggalkan warna-warna gelap untuk bibir Anda. Di usia 35+ warna-warna seperti cokelat tua, atau merah bata, justru akan membuat wajah jauh dari kesan muda. Pilihlah perona bibir bertekstur creamy   dengan nuansa pink segar atau pink kecokelatan. Agar tampil lebih maksimal sebelum menggunakan pemulas bibir, gunakan lip liner atau pensil bibir dengan warna yang sama dengan warna pemulas bibir.

Source: www.tabloidnova.com

No comments:

Post a Comment