05 January 2011

Memilih Parfum yang Sesuai Dirimu

Waktu kamu memilih parfum, kamu pengin mengespresikan sesuatu tentang bagaimana kamu ingin melihat dirimu sendiri atau "khas diri"mu bagaimana. Apakah kamu ingin merasa fresh?eksotik dan energik? Remaja atau Wanita Elegan? Kamu pasti mengira akan mudah menemukan parfum baru, hanya mengambil aroma yang kamu suka, betul kan?Pastinya, dari situ kamu harus memulainya, dan kamu juga harus melakukan usaha untuk menyingkirkan aroma yang tidak kamu suka.



Luangkan waktu untuk mencoba-coba parfum sebelum membeli
Mencoba-coba parfum bukan sesuatu yang bisa dilakukan dalam satu hari, karena setelah beberapa semprot, penciuman hidung berkurang sehingga kamu tidak dapat mencium aroma parfum yang kau coba, atau mereka tercampur dan memunculkan aroma parfum yang tidak sesuai aslinya. Sering-seringlah jeda sejenak ketika mencoba-coba parfum, Kapanpun memungkinkan, mulailah dengan aroma yang ringan, jadi hidungmu tidak akan tersumbat bau tajam di awal. Jika kamu mencari   aroma yang tajam, coba 1 atau 2 aroma, kemudian keluar untuk belanja yang lain sejenak atau hirup aroma kopi, kemudian kembali untuk mencoba beberapa lagi.

Baca petunjuk di kemasan parfum sebelum membeli
Kamu bisa menemukan aroma dengan membaca deskripsi yang ada di kemasan; biasanya kemasan itu berwarna untuk merefleksikan keseluruhan jenis aroma, jadi kamu akan sering menemukan aroma buah di kemasan yang terang, mewah dalam warna merah dan coklat, dan bunga berwarna pastel. Ini bukan hal yang pasti, seperti beberapa parfum dibuat untuk remaja dan diantaranya cenderung manis, bunga, dan encer sering diimbangi dengan aroma sitrus yang bisa berwarna biru, hijau, dengan botol metalik dan kemasan yang terlihat mewah.
Jika kamu masih tidak yakin dengan parfum yang kamu cari, kamu bisa tanya dan meminta bantuan penjaga toko tersebut untuk menemukan aroma yang cocok dan sesuai.

Selamat mencoba ya... ^^b

No comments:

Post a Comment