13 February 2011

Jenis Kulit dan Perawatannya - Part 1 (Kulit Kering)

Kulit kering membutuhkan perawatan ekstra, karena kulit ini cenderung cepat memiliki garis-garis halus dan kerut, Khususnya pada cuaca dingin, terasa lebih kering dan bahkan terasa terlalu kencang dan mengelupas. Beberapa pengukuran membantu mengurangi kekeringan dan menjaga kulitmu lentur dan pada waktu yang sama menjaga penuaan dini.


1.        Selalu cuci wajah dengan pembersih lembut 'mild'. Jangan [ernah menggunakan sabun, karena akan mengurangi kelembaban kulit.
2.        Selalu gunakan pelembab setiap hari. Gunakan pelembab dari wajah bagian bawah ke atas, beri pijatan ringan memutar. Pastikan tidak menarik kulitmu terlalu kencang.
3.        Gunakan krim malam sebelum tidur pada malam hari. Disarankan menggunakan krim yang mengandung Alpha Hidroxy Acids (biasa dikenal AHA). Acids ini mengangkat lapisan kulit mati, kering paling dalam sementara mereka melembabkan lapisan kulit baru. AHA ini sangat menguntungkan bagi kulit yang terlihat kusam, kering, bersisik dan memberikan kulit yang cantik bersinar.
4.        AHA dan Vitamin C membantu mengurangi garis-garis halus dan tanda penuaan lainnya di wajah. Oleh karenanya kamu bisa mendapatkan hasil yang bagus secepatnya dengan menggunakan krim atau pelembab yang mengandung Vitamin C setiap hari dan yang mengandung AHA untuk krim malamnya. Kebanyakan merek terkenal memiliki Pelembab dan krim yang memiliki kandungan ini.
5.        Jika kamu memiliki kulit kering yang cenderung mengelupas, kemerahan dan memiliki gatal sampai
menyebabkan luka, konsultasi dengan doktor untuk menghilangkan Eczema. Eczema, juga dikenal sebagai atopic dermititis, biasanya dianggap sebagai kondisi turunan yang dapat muncul setiap tahun. Hal lain yang menyebabkan eczema bisa dari bahan misalnya beberapa perawatan produk kecantikan atau detergen, dll. Dokter kamu akan memberikan resep obat untuk mengurangi kemerahan dan iritasi.
6.        Banyak orang menderita karena cuaca yang menyebabkan kulit kering. Jika cuaca dingin, maka kulit akan lebih kering dan ini cendderung membuat kulit kamu dehidrasi, menggunakan pelembab secara teratur akan menjaga kulitmu terhidrasi dan lentur.
Resep Rumahan untuk Kulit Kering
1.      Campurkan 1/2 sendok teh air mawar dan 1 sendok teh madu, kemudian oleskan secara lembut ke wajah. Diamkan selama 15-20 menit, kemudian cuci dengan air hangat. Madu melembabkan dan menyejukkan kulit kering, dan aman digunakan setiap hari.
2.      Pijat wajah kamu secara teratur dengan minyak almond atau minyak olive.
3.      Kupas 1/4 aple, kulit & bijinya. Dinginkan di lemari es. Kemudian gunakan pada kulit dan diamkan 15 menit. Bersihkan dengan air dingin. Apel membantu menyejukkan kulit kering dan memberikan kemilau.

Source: www.101lifestyle.com

No comments:

Post a Comment